Sebelumnya mungkin tak ada yang mengira bahwa ternyata limbah barang elektronik bisa disulap menjadi kerajinana tangan yang unik dan memiliki nilai jual tinggi. Kreativitas seseorang memang seperti itu, bisa datang dari mana saja dan menggunakan media apapun.
Ditangan orang-orang trampil limbah barang elektronik yang semula terlihat tidak bermanfaat bisa dijadikan beberapa jenis miniatur dan hiasan di rumah. Misalnya seperti miniatur sepeda ontel, delman, becak, sepeda motor, lampu hias, dan masih banyak lagi.
Selain memiliki manfaat ekonomi, dengan menjadikan limbah elektronik sebagai kerajinan tangan tentu secara tidak langsung hal tersebut berdampak positif terhadap penanggulangan sampah dan kelestarian lingkungan.
Miniatur Dari Limbah Elektronik
Dari masing-masing jenis kerajinan tangan yang terbuat dari limbah barang elektronik tersebut juga memiliki harga yang berbeda-beda, ada yang 50 ribu hingga jutaan rupiah. Harga yang ditentukan tergantung dari ukuran dan tingkat kesulitan saat proses membuatnya.
Biasanya limbah tersebut berasal dari beberapa benda elektronik yang sudah tidak terpakai lagi seperti radio, televisi, jam tangan dan komputer bekas. Beberapa limbah dari barang-barang bekas tersebut dirangkai menjadi satu secara manual. Bahkan biasanya hanya dikerjakan oleh satu orang saja.
Karena dikerjakan secara manual menggunakan tangan, proses pembuatannya memakan waktu yang cukup lama. Apa lagi jika membuat miniatur pesanan yang sesuai dengan permintaan pembeli. Untuk pembuatan miniatur becak misalnya, bisa menghabiska waktu sekitar 1 hingga 2 minggu. Dan yang paling lama ialah membuat miniatur moge, sebab harus sangat detail dan membutuhkan banyak limbah.
Oleh pengrajin limbah bekas elektronik, hasil dari kreativitasnya tersebut dijual di beberapa tempat pariwisata, pusat oleh-oleh, dan jika ada pameran atau kamu juga bisa membelinya secara online di marketplace seperti Shopee, Bukalapak, Lazada, dan Tokopedia.
Pengrajin miniatur dari limbah barang elektronik termasuk masih jarang ditemui, ini disebabkan oleh tingkat kesulitan membuatnya. Nah, jika kamu memiliki jiwa seni dan daya imajinasi yang tinggi barangkali ini bisa dijadikan sebagai ide bisnis baru dibidang industri kreatif yang kamu tekuni untuk memperoleh penghasilan.